Solusi Produk
Asuransi Mobil
layanan kami
Bandingin Sekali, Mobil Aman, Kamu Tenang
Dengan Pilih Premi, kamu mendapatkan proses yang cepat dan mudah, premi yang kompetitif, perbandingan produk yang ditampilkan transparan. Semua ini dirancang agar kamu bisa #JadiTenang dalam berkendara.
Rekomendasi dibuat Personal
Kami bantu kamu memilih polis yang paling sesuai dengan kebutuhan, anggaran, dan gaya hidupmu - bukan yang sekadar murah.
Jaringan Bengkel Luas & Populer
Bekerja sama dengan lebih dari 600 bengkel rekanan berkualitas, termasuk 150+ bengkel resmi berbagai merk mobil populer di Indonesia.
Didukung Asuransi Terbaik
bermitra dengan perusahaan asuransi brand besar nasional hingga asuransi global. Berizin resmi OJK dan punya rekam jejak klaim yang baik.
Semua Merk dapat Terlindungi
Mau mobil keluarga, city car, SUV premium, atau mobil listrik? Kami bisa bantu proteksi banyak varian mobil yang beredar di Indonesia hingga usia 12 tahun.
jenis perlindungan asuransi mobil
All Risk
Memberikan jaminan atas mobil Anda untuk segala jenis kerusakan, mulai dari kerusakan ringan, rusak berat, hingga kehilangan kendaraan
TLO
Memberikan jaminan atas mobil Anda bila terjadi kehilangan atau kerusakan senilai lebih dari 75% dari harga mobil tersebut (Total Loss Only)
CAra membeli
Gak Perlu keluar rumah,
gak perlu bingung pilih polis!
Kami bantu kamu bandingkan berbagai pilihan asuransi mobil terbaik, dari perusahaan terpercaya dengan rekam jejak klaim yang terbukti aman dan cepat.
Kamu cukup isi data mobil, kami yang carikan proteksinya!
Pilih Asuransi & Manfaat
Kamu bisa memilih secara online atau ikuti panduan dari tim konsultan kami sesuai dengan pilihan kamu.
hubungi Kami
Untuk membantumu bandingkan dan pilih premi & manfaat yang sesuai kebutuhan dan anggaran
upload data mobil
Isi formulir dan jawab beberapa pertanyaan agar segera proteksi aktif. Semua bisa kamu lakukan dari layar handphone.
Pilihan paket asuransi mobil sesuai kebutuhan anda!
pertanyaan umum tentang asuransi mobil
Asuransi Mobil All Risk, atau disebut juga komprehensif, adalah jenis perlindungan kendaraan yang paling menyeluruh. Sesuai namanya, "all risk" berarti menanggung hampir semua risiko, mulai dari kerusakan ringan, berat, hingga kehilangan akibat pencurian.
Apa saja yang ditanggung?
Asuransi all risk akan melindungi mobil dari bodi lecet akibat tersenggol, penyok karena tabrakan kecil, kerusakan berat karena kecelakaan, kehilangan mobil karena pencurian, dan kerusakan karena bencana tertentu (jika perluasan dijamin).
Asuransi TLO atau Total Loss Only adalah jenis perlindungan asuransi mobil yang memberikan ganti rugi hanya jika terjadi kehilangan total, yaitu:
Apa yang Ditanggung TLO?
Kehilangan mobil karena pencurian dan kerusakan parah akibat kecelakaan, di mana biaya perbaikannya setara atau lebih dari 75% nilai mobil.
Asuransi ini ideal buat kamu yang:
- Punya mobil yang sudah agak berumur (biasanya di atas 5 tahun).
- Mobil kamu jarang dipakai atau cuma dipakai di sekitar rumah/kantor.
- Cari proteksi dasar dengan harga premi yang lebih hemat.
- Lebih butuh perlindungan dari risiko besar seperti kehilangan atau total loss
Pilih Premi bermitra dengan berbagai perusahaan asuransi mobil listrik ternama di Indonesia, yang didukung jaringan luas lebih dari 600 bengkel rekanan, termasuk bengkel khusus mobil listrik. Dengan dukungan ini, kamu bisa merasa lebih tenang, karena mobil listrik kesayanganmu akan dirawat langsung oleh teknisi ahli yang terpercaya.
Tentu, di Pilih Premi kamu bisa membeli asuransi untuk mobil bekas. Kami bekerjasama dengan berbagai perusahaan asuransi terkemuka yang menyediakan perlindungan untuk kendaraan dengan usia hingga 12 tahun. Jadi, mobil bekasmu tetap bisa dilindungi secara maksimal!
Durasi proses klaim bisa berbeda-beda tergantung pada tingkat kerusakan mobil dan kelengkapan dokumen klaim yang kamu ajukan. Biasanya membutuhkan waktu 3 hingga 5 hari kerja.
Jaminan perluasan (rider) adalah manfaat tambahan di luar perlindungan dasar terhadap kecelakaan atau kehilangan kendaraan. Untuk mendapatkan perlindungan ini, kamu cukup menambahkan sedikit premi. Berikut ini adalah beberapa jenis jaminan perluasan untuk melengkapi perlindungan mobil kamu:
- Perlindungan dari risiko banjir dan angin topan
- Perlindungan dari risiko gempa bumi dan tsunami
- Perlindungan akibat huru-hara atau kerusuhan
- Perlindungan terhadap risiko terorisme dan sabotase
- Tanggung jawab hukum terhadap pihak ketiga (Third Party Liability/TPL)
- Perlindungan kecelakaan diri untuk penumpang
- Tanggung jawab hukum terhadap penumpang di dalam kendaraan
Dengan menambahkan rider ini, kamu bisa mendapatkan proteksi yang lebih menyeluruh dan sesuai dengan kebutuhan penggunaan kendaraanmu.
Kamu perlu mempersiapkan dokumen kendaraan seperti STNK dan BPKB serta identitas pemilik kendaraan. Nantinya, akan ada proses survei untuk mendokumentasikan foto kendaraan dari berbagai sisi.
Pilih Premi gak hanya kasih pilihan asuransi kendaraan yang terpercaya, tapi juga siap bantu proses klaim biar kamu gak repot. Kalau terjadi risiko, ini langkah klaimnya:
Kamu bisa kirim laporan via email ke support@pilihpremi.co.id atau chat WhatsApp ke 0817-6070-888.
Sertakan kronologi kejadian, tanggal, lokasi, nomor polis, nomor telepon, dan data pengemudi yang terlibat.
Kami teruskan laporan kamu ke perusahaan asuransi yang menangani polis tersebut.
Mereka akan hubungi kamu untuk proses lanjutan klaim.